Ticker

6/recent/ticker-posts

Ad Code

HABISKAN ANGGARN 6 MILYAR , MESS BELITUNG DI KALIBARU TIMUR BERGANTI NAMA MENJADI WISMA BUKIT PERAMUN

 

Bupati Belitung resmikan Wisma Bukit Peramun

 

JAKARTA, POTRETBABEL.COM – Bupati Belitung, H. Sahani Saleh, S. Sos saat meresmikan Wisma Bukit Peramun Kabupaten Belitung, didampingi Wakil Bupati Belitung, Isyak Meirobie, S. Sn., M. Si dan Sekretaris Daerah Kabupaten Belitung, H. MZ. Hendra Caya, SE., M. Si, pada Kamis (13/01) 2022, bertempat di Jl. Kalibaru Timur lll No.24 Jakarta Pusat. 

Wisma Bukit Peramun Kabupaten Belitung merupakan Mess Kalibaru Timur yang kemudian dibangun dan disesuaikan dengan Perda penamaanya dengan salah satu Geosite Pulau Belitung yakni Bukit Peramun

Dalam sambutannya, Bupati Belitung berharap keberadaan Wisma Bukit Peramun ini, dapat memberikan kenyamanan masyarakat saat berobat di Jakarta, sekaligus memaksimalkan Program SEHATI (Sistem Pelayanan Kesehatan Terintegrasi) yang merupakan program inovasi Pemerintah Kabupaten Belitung dibidang kesehatan.

"Jangan sampai keluarga dan pasien susah saat berobat di Jakarta, karena orang berobat pastinya ingin kondisi wisma yang nyaman", jelas Bupati. 

Sekretaris Daerah Kabupaten Belitung juga menyampaikan bahwa isma Bukit Paramun yang dibangun dengan pagu anggaran 6 Miliar, dari Bulan Maret 2021 hingga November 2021 memiliki 18 Kamar dari 3 lantai, dengan fasilitas lift, AC, toilet, laundry, rooftop (smooking area), dapur dan lainnya.

"Untuk kegiatan pembangunan Wisma ini sudah ada DED nya tahun 2016, dan bisa terlaksana pada tahun 2021 ini. Kemudian untuk kegiatan konstruksi pembangunan juga Pemerintah Kabupaten Belitung didampingi oleh Tim Pendampingan Kejaksaan Negeri Belitung dan Polres Belitung" ", ujar Sekda. 

Wisma ini rencananya diperuntukkan 40 persen untuk dukung berobat SEHATI. Sementara itu, 40 persen untuk berobat mandiri, kemudian 20 persen untuk Aparatur Sipil Negara dan Anggota DPRD Kabupaten Belitung

Turut hadir dalam acara tersebut unsur Forkopimda Kabupaten Belitung, DPRD Kab. Belitung, Kepala Bagian dan Perangkat Daerah dilingkungan Pemerintah Kab. Belitung, stakeholders terkait, dan undangan lainnya. (Dafry/rls)

Reactions

Post a Comment

0 Comments