Ticker

6/recent/ticker-posts

Ad Code

POLRES BELITUNG DIRIKAN ENAM TITIK POSKO MENJELANG NATAL DAN TAHUN BARU

Kabagops Polres Belitung AKP Poltak S.T Purba/JF
 
TANJUNG PANDAN, Potretbabel.com - Polres Belitung dirikan enam posko menjelang perayaan Natal dan tahun baru 2020/2021 di kabupaten Belitung, (24/12/2020).

Enam posko yang didirikan tersebut, tersebar disejumlah wilayah  seperti kawasan bundaran satam, Pantai Wisata Tanjung Pendam, Pantai wisata Tanjung Tinggi, pelabuhan Laskar Pelangi, dan di Bandara HAS. Hanandjoeddin Tanjung Pandan
 
Kabagops Polres Belitung AKP Poltak S.T Purba menyebutkan, enam posko yang di dirikan empat  diantaranya posko pengamanan dan dua posko pelayanan, yang mana dalam satu posko terdiri dari 20 anggota. 
 
Pendirian posko ini dalam rangka pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru sekaligus memantau kepatuhan protokol kesehatan di wilayah Kabupaten Belitung.

Posko ini untuk memantau selama proses perayaan natal dan tahun baru sekaligus menghimbau kepada untuk mematuhi protokol kesehatan saat beraktivitas di wilayah kabupaten Belitung", ujar AKP Poltak S.T Purba, (24/12/2020).

Selama posko natal dan tahun baru berlangsung Polres Belitung menggandeng TNI AD, TNI AL, Orari, Dishub, Satpol PP, Senkom, Dinas Kesehatan Kabupaten Belitung, Rapi, serta Saka Bhayangkara

Posko pengamanan dan pelayanan natal dan tahun baru berlangsung selama dua Minggu terhitung sejak tanggal 21 satu Desember  2020 hingga 4 Januari 2021,
(fat).
Reactions

Post a Comment

0 Comments